Apa itu TORA, ASDA, LDA & TODA???

Buat adik2 siswa penerbang, mau tidak mau kalian harus mengetahui ke-empat pengertian ini, biar tidak malu dengan flyingschool lain, atau kalah sama anak2 pecinta aviasi lainnya.
Masih tidak tahu? tidak papa, bahkan belum pernah dengar walaupun sudah memegang SPL? tidak papa, yang penting setelah membaca halaman ini, kalian bisa presentasi di depan teman se-batch kalian,. yuk langsung saja kita lihat gambarnya.



Semua Landasan Pacu di dunia pasti di buat demikian, garis-garis putih dibawah angka '25' di sebut thresshold, bagian yang  di beritanda panah kuning di sebut stopway, dan rerumputan hijau di sekitaran runway juga ada namanya,yaitu clearway.
nah sekarang adik2 sudah tau nama-namanya, sedikit lebih pintar lah dari yang tadi.
lanjut ke step berikutnya;

TODA, ASDA TORA & LDA



1. TODA (Take-off Distance Available)
Jika adik2 melihat ke gambar di atas, sudah jelas sekali TODA itu dmn, Ingat TODA itu untuk lepas landas, jika suatu bandara tidak ada Clearwaynya, berarti panjang TODA hanya sampai Stopway
jadi TODA= RUNWAY+STOPWAY+CLEARWAY

2. ASDA (Accelerate Stop Distance Available)
ASDA adalah panjang Runway+Stopway, untuk apa?  ASDA untuk perhitungan V1(Jumlah Speed yang di perlukan untuk Take-off). jadi jika terjadi sesuatu saat adik2 take off dan mengahruskan Adik2 untuk Abbort Take-off, sisa Runway yang masih bisa di gunakan sampai Stopway. 
Maksudnya apa? contohnya seperti ini, saat adik2 di setengah runway sudah airborn dan terjadi engine fail, adik2 harus melihat kedepan, jika cukup ,Kembalilah landing! nah bagaimana adik2 tahu cukup atau tidak?, adik2 melihatnya sampai Stopway, bukan hanya sampai ujung runway, jadi masih panjang untuk adik2 kembali landing karena ASDA itu dari Runway sampai Stopway, sangat jelas bukan? intinya ASDA untuk adik2 kembali lagi Landing
ASDA= Stopway awal+Runway+Stopway akhir
3. TORA (Take-off Run Available)
TORA sangat mudah di mengerti, TORA adalah tempat ternyaman untuk biasa adik2 latihan, dimana kah itu? yap di runway. Untuk Take-off boleh dari Stopway jika pesawat adik2 besar dan Runwaynya pendek, tapi biasanya jarang sekali Stopway dipake untuk Take-off
TORA= Stopway awal+Runway

4. LDA (Landing Distance Available)
Jika tiga diatas tadi membahas tentang Take-off hanya LDA satu-satunya di materi ini yang membahas tentang landing, yup LDA adalah tempat ternyaman untuk landing, jika semua berjalan baik-baik saja, adik2 hanya boleh landing di runway, berbeda dengan take-off, Saat take-off adik2 boleh take-off dari stopway tapi untuk landing adik2 hanya boleh landing di Runway.
LDA=hanya di Runway

mudah sekali bukan materi kali ini? sekarang adik2 sudah hafal keempat bagian-bagian di landasan pacu, jauh lebih pintar dari sebelumnya :)

sumber: wikipedia.org
              aviationthrust.in
              googlepict

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tafor, Metar & QAM Pusing itu Semua Apa? disni kita kupas!!

Masih Bingung Apa itu MSA,MORA, Grid MORA, MOCA & MEA???